Tolongshareya
– Sahabat tolongshareya jaman serba canggih dan modern tidak sedikit sebagian
orang yang berlaku curang untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya. Sekarang
ini banyak beredar beras plastik atau beras sintetis yang ramai di Indonesia. Kabarnya
beras tersebut berasal dari Tiongkok yang di distribusikan dari daerah Taiyuan,
Povinsi Shaanxi.
Sehingga
kita harus lebih waspada. Dan mampu membedakan ciri-ciri beras plastik dan
mengenali perbedaanya. Karena jika hanya dilihat sekilas antara beras asli dan
beras plastik ini memang tampak atk ada bedanya. Sehingga bagi mereka yang
tidak tahu ciri-ciri tersebut akan mudah tertipu.
Meski
begitu, meski sekilas tampak sama, namun tetap terdapat perbedaan antara beras
plastik dan beras asli. Padahal jika sampai mengkonsumsi beras sintetis atau
beras plastik bisa menimbulkan beberapa efek. Untuk efek jangka pendek dapat
mengakibatkan pusing dan mual.
Sedangkan
untuk jangka panjang bisa mengakibatkan beberapa efek pada organ dalam manusia.
Diantaranya seperti pembengkakan pada lambung, mual. Bahkan bisa menyebabkan
susah punya anak pada wanita.
Tak
mau tertipu kan?
Nah
untuk itu, ada cara mudah membedakan antara beras asli dan beras plastik,
seperti dikutip dalam Tabloid Nova.
1.
Dengan memegang berasnya
Apakah
agak kasar atau licin. Kalau licin, dapat dipastikan beras tersebut merupakan
dari bahan sintetis.
2.
Lihat dengan saksama berasnya
Apakah
beras itu putihnya bening atau sedikit berkeruh. Karena jika beras yang
berwarna putih keruh merupakan beras asli yang berasal dari gabah.
3.
Perhatikan tumpukan beras itu
Kalau
semuanya beras itu utuh tanpa ada patah-patah. Maka bisa dipastikan itu beras
palsu atau sudah diproses. Ini semuanya bisa dirasakan dan dilihat secara kasat
mata.
Gimana
sekarang sudah tau perbedaannya kan? Untuk itu lebih berhati-hatilah dalam
memilih beras. Jangan sampai kita dirugikan oleh oknum-oknum yang tidak
bertanggung jawab.
Semoga
bermanfaat.
Sumber: tribunnews.com